IL Periode 2

[Press Release] BSDE Bagikan Dividen Rp96,23 Miliar

Tangerang, 19 Mei 2016 – PT Bumi Serpong Damai Tbk (selanjutnya disebut “Perseroan”), emiten properti dengan kapitalisasi pasar terbesar di Indonesia dan anggota Sinar Mas Land, akan membagikan dividen tunai untuk tahun buku 2015 sejumlah Rp96,23 miliar atau setara Rp5/saham. Pembagian dividen tunai tersebut telah memperoleh persetujuan dari pemegang saham Perseroan yang hadir dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (selanjutnya disebut RUPST) yang digelar pada tanggal 19 Mei 2016 bertempat di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City. Dividen tunai tersebut rencananya akan dibagikan pada tanggal 15 Juni 2016.

Dalam RUPST tersebut,  Perseroan juga telah memperoleh persetujuan dari pemegang saham atas agenda sebagai berikut:

  • Persetujuan Laporan Tahunan, pengesahan Laporan Keuangan dan pengesahan Laporan Tugas Pengawasan Dewan Komisaris Perseroan untuk Tahun Buku 2015;
  • Penetapan penggunaan Laba Bersih Perseroan untuk Tahun Buku 2015;
  • Penegasan susunan anggota Direksi dan Dewan Komisaris Perseroan;
  • Penetapan gaji dan tunjangan anggota Direksi Perseroan untuk Tahun Buku 2016;
  • Penetapan gaji atau honorarium dan tunjangan lain anggota Dewan Komisaris Perseroan untuk Tahun Buku 2016; dan
  • Penunjukan Akuntan Publik untuk Tahun Buku 2016.
  • RUPS Tahunan juga telah menegaskan kembali susunan anggota Direksi dan Dewan Komisaris Perseroan, sehingga dengan demikian susunan anggota Direksi dan Dewan Komisaris Perseroan terhitung sejak ditutupnya RUPS Tahunan ini hingga 31 Desember 2019 adalah sebagai berikut:

    Direksi :

    Presiden Direktur : Franciscus Xaverius RD.

    Wakil Presiden Direktur: Michael Widjaja;

    Direktur : Petrus Kusuma;

    Direktur : Syukur Lawigena;

    Direktur : Hermawan Wijaya; 

    Direktur : Lie Jani Harjanto;

    Direktur :Herry Hendarta;

    DirekturIndependen : Monik William.

    Dewan Komisaris:

    Presiden Komisaris : Muktar Widjaja;

    Wakil Presiden Komisaris : Teky Mailoa;

    Komisaris : Yoseph Franciscus Bonang;

    Komisaris Independen : Teddy Pawitra;

    Komisaris Independen : Susiyati Bambang Hirawan.

    -end-

    Sekilas mengenai PT Bumi Serpong Damai Tbk

    PT Bumi Serpong Damai Tbk merupakan pengembang BSD City, kota mandiri terbesar di Indonesia dan flagship project Sinar Mas Land seluas 5.950ha yang terdiri atas kawasan perumahan dan kawasan niaga terpadu. Pada awal tahun 2011, BSDE telah merampungkan  proses  akuisisi  perusahaan terafiliasi yakni PT Duta Pertiwi Tbk., PT Sinar Mas Teladan dan PT Sinar Mas Wisesa. Akuisisi ini diharapkan dapat meningkatkan kinerja BSDE terutama portofolio pendapatan dan diversifikasi usaha BSDE.

    Perkuatan portofolio Pendapatan kembali dilakukan pada tahun 2013 melalui aksi korporasi berupa pembentukan tiga Entitas Anak hasil joint venture dengan beberapa mitra strategis baik itu internasional maupun nasional. Ketiga Entitas Anak tersebut antara lain: 1) PT Bumi Parama Wisesa (BSDE & Hongkong Land), 2) PT Praba Selaras Pratama (BSDE & AEON Mall Japan), 3) PT Indonesia International Expo (BSDE & Dyandra).

    Aksi korporasi terakhir dilakukan pada kuartal pertama 2015 dengan melakukan private placement senilai Rp1,65 triliun dan menerbitkan obligasi berdenominasi dolar AS senilai US$225 juta melalui Entitas Anak. Dana segar yang diperoleh akan memperkuat cadangan kas BSDE untuk mengembangkan dan meraih peluang-peluang bisnis yang potensial guna menjamin pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan di masa mendatang.

    BSDE saat ini tercatat sebagai emiten properti terbesar di Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan kapitalisasi pasar sebesar Rp34 triliun pada tahun 2015.

    Untuk informasi lebih lanjut, silahkan menghubungi     PT Bumi Serpong Damai Tbk.:

    Hermawan Wijaya, Direktur

    Email: [email protected]

    Infinite Living Automazing

    Discover more articles like this